Pagar Alam, Poskita.id – Pj Wali Kota Pagar Alam Lusapta Yudha Kurnia memimpin rapat lanjutan persiapan Pencatatan Rekor Muri Minum Kopi di Pinggir Sungai Serentak se Sumatera Selatan, di ruang rapat Besemah I, Kantor Wali Kota , Jum’at (12/07/2024).
Pj Wali Kota mengintruksikan kepada Dinas Pertanian selaku leading sektor kegiatan untuk meninjau lokasi terlebih dahulu sebelum pelaksanaan kegiatan dan memastikan lokasi tersebut mudah untuk di akses oleh para peserta.
“Selain dari masyarakat, peserta dari kegiatan ini juga harus melibatkan pegiat kopi, mulai dari petani hingga pelaku UMKM kopi di Kota Pagar Alam,” ucapnya .
Pj Wako juga berpesan kepada seluruh OPD untuk dapat bersinergi demi kesuksesan kegiatan pemecahan Rekor Muri Minum Kopi di Pinggir Sungai Serentak di Sumatera Selatan itu nantinya.
“Mari kita bersama-sama, bergandengan tangan, sebagai bentuk nyata kita Pemkot Pagar Alam dalam mendukung kegiatan dari Pemprov Sumsel, yang nantinya diharapkan juga akan berdampak pada komoditas kopi di Kota Pagar Alam,” pungkasnya. (Jhon)