Sekolah di OKU Dapat Fokus pada Peningkatan Mutu Pendidikan dengan ARKAS

Baturaja, Poskita.id – Dinas Pendidikan Kabupaten OKU, melalui Bidang Pembinaan Tenaga Kerja (PTK), menyelenggarakan Sosialisasi Aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (ARKAS) pada Kamis (12/09/20240 di Hotel BIL Baturaja.

 Acara ini dihadiri oleh narasumber dari BPMP Sumatera Selatan, Nurmaliana ST, MSi, Inspektorat OKU, Hendriansyah S.ST.PI, dan BKAD OKU, Andy Marza SE MM, serta dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan OKU, Drs. H. Topan Indra Fauzi MM MPd yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Subri MSi, MPd, Kepala Bidang Pembinaan PTK Taufiq Hidayat S.KOm MM, Kepala Bidang Pembinaan SMP Agus Stiawan SE MM, serta Kasi PTK SMP Dr. Suci Cahyati S.Pd., M.Or, bersama 136 peserta dari seluruh SMP se-Kabupaten OKU.

Dalam sambutannya, Topan Indra Fauzi diwakili oleh Sekretaris Dinas Subri MSi, MPd menyampaikan apresiasi kepada para kepala sekolah yang telah hadir dengan semangat. Ia menjelaskan bahwa ARKAS dirancang untuk mempermudah sekolah dalam menyusun rencana anggaran sesuai dengan kebutuhan dan prioritas masing-masing serta meminimalisir kesalahan dalam pengelolaan dana pendidikan. Selain itu, ARKAS bertujuan untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi penggunaan dana di tingkat sekolah.

“ARKAS diharapkan membantu sekolah untuk lebih fokus pada peningkatan mutu pendidikan, tanpa terhalang oleh urusan administratif yang rumit, silahkan jangan ragu bertanya jika ada hal yang belum dipahami,”tukasnya.

Taufiq Hidayat, dalam laporan panitia, menekankan pentingnya kegiatan ini untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten OKU. Ia berharap dukungan dari BPMP Provinsi Sumatera Selatan, Pemerintah Daerah, dan satuan pendidikan dapat membuat pengelolaan anggaran pendidikan lebih efektif dan efisien, serta memberikan manfaat signifikan bagi satuan pendidikan. “Sosialisasi ini bertujuan untuk menangani masalah manajemen keuangan sekolah mulai dari perencanaan hingga pengawasan,” tutup Taufiq. (Mg8)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *