NewsOlimpiade Tokyo 2020

Janna Garnbert Raih Emas Panjat Tebing Olimpiade Tokyo

ki-ka:Nonaka Miho (Jepang), Janna Garnbert (Slovenia), Noguchi Akiyo (Jepang) {foto: tangkapan layar)
396views

Tokyo, Poskita.id – Atlet panjat tebing asal Slovenia, Janna Garnbert berhasil meraih medalis emas di cabang olahraga Panjat Tebing, Jumat (6/8) malam pada Olimpiade Tokyo 2020.

Sementara Nonaka Miho (Jepang) berhasil meraih medali perak. Rekan senegaranya, Noguchi Akiyo meraih medali perunggu.

Ganbert sebelumnya difavoritkan sebagai juara di panjat tebing wanita pada cabang olahraga yang baru dipertandingkan pada Olimpiade kali ini.

Perempuan kelahiran 12 Maret 1999  telah memenangkan beberapa kejuaraan panjat tebing dan bouldering.

Dia dianggap sebagai pemanjat kompetitif wanita terbaik dunia.

Kecintaannya pada olah raga panjat tebing sudah muncul saat dirinya masih duduk di sekolah dasar.

Sejak saat itu ia mendaftar kursus panjat tebing. Ganbert diperkenalkan dengan teknik panjat sebagai olahraga.

Pada akhir sekolah dasar, Janja telah ikut Tim Panjat Tebing Pemuda Slovenia. Garnbret  mewakil tim nasional Slovenia berhasil  menjadi pemenang pada Kejuaraan Junior Eropa pada tahun 2013.

Pada tahun 2014, 2015 dan 2016 ia memenangkan emas di Kejuaraan Dunia Junior dan berkembang dari sana untuk memenangkan sebagian besar kompetisi IFSC di mana ia berpartisipasi pada tahun 2016.

Ia memenangkan Piala Dunia dalam disiplin Lead dan Gabungan, Kejuaraan Dunia dalam Lead, dan Kejuaraan Pemuda Dunia kategori  Lead and Bouldering pada tahun 2016.

Dari 2016 hingga 2018, ia dianugerahi gelar musiman dalam panjat tebing dan disiplin gabungan.

Pada 2018 dan 2019, ia memenangkan Kejuaraan Dunia dalam bouldering dan gabungan, dan juga merebut kembali gelar juara pada 2019.

Pada tahun yang sama, Garnbret menjadi satu-satunya atlet yang berhasil memenangkan kejuaraan dunia kategori Bouldering dalam satu musim.

Asosiasi Jurnalis Olahraga Slovenia menobatkan Janja sebagai atlet terbaik tahun 2018 dan di awal tahun 2019 dia dianugerahi Bloudk Award for Outstanding International Achievement. (FA)

Leave a Response

This will close in 10 seconds

PosKita