Disambut Antusias Warga, Puluhan Anak-anak Ikuti Khitan Gratis Yang Digelar Generasi Ratu Dewa

PALEMBANG224 Dilihat

Palembang, Poskita.id – Generasi Ratu Dewa (Gen-RD) melaksanakan program sunat gratis dan cek kesehatan gratis untuk warga di Lapangan Segitiga Pustu, Jalan Pelita, komplek Griya Harapan RSS A, Kecamatan Sako, Palembang, pada Minggu (5/5/2024).

Sebanyak 34 anak-anak menjadi peserta dalam kegiatan sunat gratis, sementara 200 warga mengikuti kegiatan cek kesehatan gratis.

Program ini adalah inisiatif dari Ratu Dewa yang terus berkomitmen memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, terutama dalam hal kesehatan.

Ketua Gen-RD Febri Zulian menyatakan, dengan menyelenggarakan program ini, Ratu Dewa berharap dapat membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama yang mungkin tidak memiliki akses mudah ke layanan kesehatan.

“Saya kira ini luar biasa, ada 17 RT dan 5 RW yang ikut serta, puluhan anak-anak dan ratusan warga ikut berpartisipasi,” jelas Febri.

Sementara itu, Asisten III Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Alex Ferdinandus, mengapresiasi kegiatan Gen-RD yang peduli pada masyarakat, terutama pada pola hidup sehat.

Ia pun mengucapkan terima kasih pada tenaga-tenaga yang terlibat dan berkontribusi pada kegiatan ini.

“Saya berharap kita tetap menjaga pola hidup sehat, dan kegiatan-kegiatan seperti ini bisa menginspirasi bagi banyak orang,” terangnya.

Setelah membuka kegiatan tersebut, Alex berkesempatan berdiskusi dengan warga mengenai permasalahan banjir di daerah tersebut. Serta melihat langsung anak-anak yang disunat di Puskesmas Pembantu (Pastu), dan mengecek saluran pembuangan air warga.

Di sisi lain, warga Griya Harapan, Al Idrus, mengaku merasa senang, karena program seperti ini sangat membantu masyarakat sekitar.

“Banyak warga yang terbantu dengan kegiatan ini, semoga kegiatan ini terus berlanjut di sini,” harap Al Idrus. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *